Friday, September 29, 2006

Persyaratan jadi Agen

Persyaratan Jadi Agen

  1. Memberikan data yang jelas seperti nama, tempat tgl lahir, alamat pengiriman, alamat rumah, Kecamatan, kota, no telp rmh, no HP GSM (kalau ada), no HP CDMA (kalau ada).
  2. Di perumahan tempat anda tinggal tidak ada agen POETI yang terdaftar ke saya. Bila ada kemungkinan pedagang tersebut beli barang ke Tanah Abang, atau grosir lain.
  3. Membeli produk sample POETI seharga Rp. 1.500.000,-, produk nya akan kami campurkan antara bahan kaos dan bahan katun. Kami akan mengirimkan semua model yang diproduksi untuk tahun ini (Setelah lebaran 1427H) dengan ukuran yang berbeda-beda. Belanja 1.5jt diskon 40%.
  4. Minimal belanja berikutnya sebesar Rp. 1.000.000,-
  5. Ongkos kirim ditanggung oleh Agen, juga ongkos kirim barang return
  6. Bersedia diajak kerjasama (kalau mau) jika ada pemasangan iklan di majalah/ tabloid. Supaya biaya iklan lebih murah
  7. Menginformasikan bila barang yang kami kirim sudah sampai di tempat tujuan.
  8. Bersedia menanggung resiko bila terjadi kerusakan/kehilangan barang dalam pengiriman. Dengan kata lain kami tidak bertanggung jawab lagi setelah pengiriman. Bila hal ini terjadi kami hanya membantu menyelesaikan dengan pihak ekspedisi.
  9. Menginformasikan jumlah kebutuhan barang untuk bulan yang akan datang. Ini bermanfaat agar kami bisa memprediksi jumlah barang yang akan kami produksi..
  10. Mematuhi ketentuan2 POETI seperti “ketentuan Return”

Ketentuan Retur

  1. Barang Sample boleh direturn semuanya, (tidak jadi agen untuk daerah tersebut). Kami akan memotong ongkos administrasi sebesar Rp. 30.000,-. Tapi bila agen sudah order untuk kedua kalinya atau lebih, tidak akan dikenakan biaya administrasi.
  2. Barang yang sudah diorder hanya boleh retur 25% dari total belanja terakhir. Misal anda belanja Rp. 2.000.000,-, berarti maksimal retur seharga 2jt * 0.25 = Rp. 500.000,-
  3. Jumlah hari (Masa retur) retur selama 28 hari (4 Minggu) sejak barang kami kirimkan.
  4. Bila barang retur rusak selama pengiriman, atau rusak karena bukan kesalahan produksi maka ini akan menjadi tanggung jawab agen.

Cara Order

  1. Lihat produk poeti yang terbaru di http://www.katalog-poeti.blogspot.com/.
  2. Ketikkan orderan di Excell, dengan menyebutkan kode barang, nama barang, jumlah yang barang diorder, dan harga.
  3. Kirim kan orderan anda ke email bajupoeti@gmail.com atau afrizal_syafri@yahoo.com atau telpon ke 0813-1552-7965 atau telp ke 021-98653572 atau ke 021-98293-128
  4. Orderan akan kami konfirmasi dengan stok yang tersedia, bila ada orderan yang tidak ada, maka kami akan memberitahu untuk mengorder ulang.
  5. Orderan akan dikirim setelah kami menerima transfer uang sebesar orderan ditambah dengan ongkos kirim. No rekening yang tersedia adalah BCA 515.001.912.7, Bank Niaga 925.014.323.511.6 atau ke rek BNI 002.344.670.9. Semua rekening atas nama Afrizal.
  6. Orderan akan dikirim dengan expedisi seperti ELTEHA, TIKI JNE dan expedisi PO-BUS. Kami akan memberi tahu lama pengiriman barang untuk sampai ke tempat tujuan.
  7. Bila barang sudah sampai, segara cek kecocokan nota dan barang. Konfirmasikan segera bila terjadi salah dalam penulisan nota, atau salah dalam jml quantity. Salah quantity jarang terjadi, tapi peluang nya ada.(kami akan memphoto setiap barang dan nota yang kami kirimkan).
  8. Bila ada kelebihan uang maka kami akan segera mentransfer lagi ke rekening pelangan.

Wednesday, September 27, 2006

Dicari ke agenan POETI untuk luar kota

Dengan berkembang bisnis pakaian muslim POETI, saya bermaksud untuk mengajak teman/Bapak/Ibu yang berada diluar kota Cikarang, dan Bekasi untuk memasarkan baju muslim POETI. Untuk saat ini saya sudah merasakan nikmat nya punya bisnis sendiri, dulu saya berpikiran, bahwa susah untuk mencari uang dan memutarkan uang, tapi setelah saya coba bisnis, ternyata Allah SWT membuka pintu rezeki bagi saya. Mudah-mudahan kenikmatan dalam berbisnis bisa anda rasakan juga seperti yang saya rasakan. Kebahagian karena zakat nya sudah bisa dinikmati orang, kebahagian kalau karena bisa mengaji orang, nikmat karena bisa membantu orang lain, dan kebahagian lain nya.

Niat bisnis semulanya adalah untuk membantu teman2 yang di PHK, membantu ibu2 untuk menambah penghasilan suami nya, dan juga berusaha dengan sekuat tenaga untuk mengerakkan ekonomi umat secara nyata, dengan terlibat langsung dibisnis. Jadi tidak sekedar retorika dan membaca buku saja, tapi betul betul terjun dibisnis.

Ternyata permasalahan ekonomi tidak hanya di komplek saya tapi juga pada hampir seluruh warga Indonesia, banyak teman2 yang meminta dicarikan pekerjaan ke saya. Banyak orang yang di desa sana (Jawa) yang mengangur karena gak hujan-hujan. Mudah-mudahan langkah awal kita ini dalam berbisnis bisa membantu saudara-saudara kita yang butuh kerjaan. Tentu kalau kita sudah punya modal akan lebih banyak bidang usaha yang akan kita kembangkan.

Setelah lebaran ini (1427H) saya akan mengembangkan bisnis pemasaran baju Muslim POETI untuk kota-kota lain di Indonesia.
Kalau anda yang pertama dalam suatu kota maka anda akan menjadi nomor wahid di bisnis itu...untuk itu daftarkan diri anda segara dengan mengirim email ke afrizal_syafri@yahoo.com.
Hal yang perlu anda sebutkan dalam email anda adalah :

  1. Nama :
  2. Tempat/Tgl Lahir :
  3. Alamat Rumah :
  4. Alamat Kantor/toko :
  5. Telp rumah :
  6. HP (GSM / CDMA ):

Biasanya yang menjadi kendala dalam bisnis adalah modal, keberanian, ketekunan dll

Untuk masalah modal dalam bisnis itu relatif, tetapi dengan menjadi Agen POETI semuanya bisa diatur, contoh seperti ini misal anda hanya punya modal 5jt, kalau buka toko maka modal pasti tidak cukup, tapi dengan jadi agen POETI, modal 5jt itu sudah lebih dari cukup, kenapa? Karena anda bisa usaha dirumah saja dan tidak perlu sewa toko dan gaji karyawan dulu.

Apa keuntungan menjadi agen :

  1. Stok barang anda dijamin up to date
  2. Stok barang akan terjamin walau di saat hari mau lebaran
  3. Profit bisa diatas 40% (kalau barang anda jual langsung)
  4. Profit bisa 15 persen kalau barang anda sub-agen kan lagi, ini yang saya harapkan
  5. Anda akan kami layani secara maksimal, bisa melalui Telpon, HP, SMS, YM dan email.
  6. Barang yang tidak laku bisa di retur (jadi resiko anda sangat kecil) dalam batas waktu tertentu, biasanya dibuat perjanjian awal dulu.
  7. Untuk belanja anda tidak perlu beli per seri, anda bisa belanja sesuai dengan kebutuhan anda, misal kalau di komplek banyak anak2 usia 7 tahun, maka size kecil bagi anda tidak perlu, jadi anda bisa order size untuk usai 7 thn saja,...mudahkan
  8. Pilih warna yang tersedia sesuka anda, berbeda kalau anda belanja di tempat grosiran lain, harus ambil barang satu seri....
  9. Untuk Belanja selanjutnya akan kami layani juga walau jumlah orderan sedikit (tapi syarat sudah menjadi agen dulu).
  10. Kami tidak membatasi jumlah belanja, untuk belanja yang kedua kali nya.
  11. Kalau kami sudah mulai percaya dengan anda, maka sistem nya bisa sistem konsiyasi, misal ambil barang hanya bayar 50%, atau bahkan tanpa DP, tetapi dengan syarat kami sudah kenal dan percaya dengan anda.
Biasa bagi pebisnis pemula akan sangat hati hati dalam berbuat dan saya termasuk diantara yang hati-hati juga dalam berbisnis.
Kalau anda perlu informasi lebih lanjut atau ingin berdiskusi bisnis / konsultasi bisnis dengan saya bisa hubungi saya di YM : afrizal_syafri atau HP 0813-1552-7965, atau 021-98653573. Mudah-mudahan jaringan bisinis kita bisa terbentuk, sehingga perekonomian bangsa ini bisa bergerak dengan cepat...

Wassalam
Afrizal Ir. MT.

Tuesday, September 26, 2006

Vina baju over All (Gamis) coklat


Baju over ALL sangat banyak pengemar nya
Lucu deh anak-anak pakai baju muslim kayak gini...selain melatih anak untuk mulai memakai pakaian muslim sejak dari dini...

Vina and Dira pakai baju koas muslim



Vina and Dira pakai baju muslim koas, pakaian ini cocok untuk dipakai sama anak-anak untuk mengaji. Bahan kaos tidak panas dan enak dipakai karena menyerap keringat.

Vina lucu deh kamu kalau pakai baju gamis...

Alief bergaya pegang pohon



Bergaya agak santai walau agak dipaksain, karena selama ini kalau diphoto selalu tegang...he3x...

Alief semoga kamu menjadi anak yang shaleh yang berguna bagi Ibu/Bapak mu, bagi masyarakat sekeliling mu, dan bagi bangsa mu.

Ingat kata papa mu, rajinlah beljar, rajin belajar, bergaul sama orang pintar, orang shaleh...ingat bahwa bangsa kita ini sangat jauh tertinggal dibanding dengan bangsa lain.....dan bangsa kita perlu orang yang cerdas, beriman, dan istiqomah....mudah2an di generasi mu anak2 Indnosia bisa mengangkat kan kepalanya dihadapan bangsa2 lain,

Vina and Dira pakai ROK


Dari kanan Dira (anak kedua), Vina (anak ketiga), dan Santi anak Yanuar. Ini model produk pada bulan MEI 2006, photo diambil di Perumahan Cikarang Baru. Karena model berubah dalam tiap minggu, jadi agak sulit bagi ku untuk memenuhi permintaan pelanggan sesuai dengan warna. Paling hanya model nya saja.

Monday, September 25, 2006

Kisah sukses se orang ibu hamil

Wanita muda yang lagi hamil, berusia sekitar 26thn, Ibu ini dipanggil saja Yuni : yang ingin saya ceritakan di blog saya ini adalah kisah keberhasilan wanita ulet.
Kenapa saya bilang ulet??? Bayangkan.... dalam hamil 8 bulan, dia masih kuat untuk menaiki motor ke rumah saya untuk mengambil barang dagangan. Jarak dari rumah dia ke rumah saya sekitar 6KM. Biasa nya para ibu muda yang lagi hamil banyak yang cengeng, tetapi ibu ini sangat penuh semangat. Ibu ini juga karyawan di salah satu PMA di kawasan EJIP, Cikarang. Dalam seminggu, ibu ini bisa 2 atau 3 kali ke rumah saya.

Ibu Yuni dalam pembukuan nya sangat rapi sekali, katanya malam dia tidur sekitar jam 11 malam untuk merapikan pembukuan keuangan nya. Dalam pembukuaan keuangan dia memisahkan catatan uang belanja dengan uang bisnis. Selain jualan baju Merek POETI Ibu Yuni juga menjual barang elektronik.....
Salut untuk ibu Yuni....sekarang ibu Yuni ini akan mengundurkan diri dari PT nya, dan akan membuka usaha penyewaan Odong2.....kreatif juga sense of bisnisnya. Menurut catatan dikomputer saya ibu ini sudah menjualkan produk POETI sebesar Rp 27,174,500. Omset gini dicapai dalam 3 bulan dia berjualan.
Mudah-mudahan ada ibu Yuni yang lain dengan kesuksesan lebih besar...


Ini photo Alief and Vina sedang memakai baju POETI, Vina memakai baju Muslimah Katun Size L, (Usia 4thn) tapi ukuran L ini sedikit kelonggaran.
Produk POETI menampilkan produk dengan berbagai macam warna yang cerah, walau anak ku yang cowok berkulit Hitam, tapi cocok aja pakai baju warna merah....(PD kali Bapak nya nih...).
Photo ini diambil di Perumahan Cikarang Baru, pada hari Minggu, Medio Juni 2006. Photo grapher nya Om Januar dan Om Budi....thanks yaaa friends....

Alief and Dira baju koas

Alief and Dira berphoto di Perumahan Cikarang Baru, Photo ini diambil pada bulan Juni 2006. Baju kaos ini sangat enak untuk dipakai, Alief usia 9thn (berat 27Kg, Tinggi 128CM) menggunakan size XXL. Adik nya juga menngunakan size XXL, karena usia nya hanya beda satu tahun kurang.
Ini adalah salah sau produk POETI untuk bahan Kaos, karena produk POETI diproduksi dalam jumlah massal, dan perputaran barang nya sangat cepat jadi say tidak sempat untuk memberi kode untuk setiap produk.
Jadi kalau ada yang pesan melalui internet agak sulit bagi saya untuk menjamin stok itu ada, karena setiap minggu perputaran barang sangat cepat sekali.


Mohon maaf yaa pelangan setia....

Nadira Ilma, di depan rumah



Ini anak ku nama nya Nadira Ilma Rahmawati, lahir 19 Desember 1998, sekarang usia nya 7thn 9 bulan. Photo diambil dipagi hari di depan rumah ku. karena customer POETI ingin lihat photo model produk yang terbaru.

Duh Dira, gaya mu pegang pagar....

Yaa... Allah Engkau Maha Kaya, Engkau telah bukakan pintu rezeki pada kami dengan menjadi agen Besar POETI.

Friday, September 22, 2006

Photo Keluarga

Vina Lahir di Bandung, tgl 19 Agustus. Anak ke tiga ini sering jadi model POETI....terima kasih yaaaa Vina...


Ini photo kami sekeluarga di Waduk Jatiluhur,
Bulan September 2006, beberapa hari sebelum puasa kami sekeluarga jalan2 ke Waduk Jatiluhur, disana ada water World (bukan Water Boom). Anak saya Alief sangat senang sekali main seluncuran. Karena air nya dalam (120CM), semantara tinggi anak saya sekitar 128CM, jadi takut juga tenggelam, jadi setelah dia cebur di air, saya tarik dia keluar.






Sample Koko dan muslimah Celana

Di Bulan Ramadhan ini saya minta maaf kepada semua Bapak dan Ibu yang tercinta yang telah melahirkan daku, yang telah membesarkan aku, ....

Terima kasih anda sudah menggujungi blog saya